Tuesday, 25 July 2017

Pengalaman Membeli dan Memakai Alat Penghemat Listrik Power Plus

alat penghemat listrik merk Power Plus (tokopedia)

Sebelum Anda berpikir macam-macam, perlu Om Djumbo sampaikan bahwa tulisan berikut bukan endorse produk, paid ad ataupun numpang lapak.

Tulisan ini murni karena Om Djumbo ingin berbagi pengalaman setelah memakai alat penghemat listrik di rumah Om Djumbo.

Langsung aja ya......

Setelah kami membeli AC untuk rumah kami maka sebagai akibatnya tentu saja terjadi peningkatan tagihan listrik, tapi bukan karena subsidinya dicabut ya (listrik kami prabayar 1300W anyway).

Sebagai gambaran, setiap bulan kami biasa mengalokasikan budget sekitar 300 ribu untuk token listrik kemudian setelah adanya AC di rumah kami maka rata-rata biaya listriknya menjadi sekitar 350 ribu.

Saya bilang sekitar karena pada saat itu kami belum mencatat secara serius pemakaian harian kami. Hanya yang kami ketahui rata-rata pemakaian kami per harinya dari semula 7 kWh per hari sekarang setelah memakai AC menjadi sekitar 10 kWh per hari.

Mulai Tertarik Beli
Sebenarnya sudah lama Om Djumbo tertarik terhadap produk alat penghemat listrik namun baru kali ini Om Djumbo ingin mencobanya secara lebih serius. Sekalian bisa untuk menghemat listrik maksudnya....

Maka pada akhir bulan Mei 2017 yang lalu Om Djumbo iseng-iseng berbelanja online menggunakan aplikasi Bukalapak di handphone Om Djumbo untuk membeli alat penghemat listrik.

logo Bukalapak

Setelah mengetik keyword "alat penghemat listrik" di kolom search maka muncullah berbagai macam alat penghemat listrik. 

Well, Om Djumbo baru tau ternyata ada begitu banyak jenis, tipe dan harga alat penghemat listrik yang tersedia dari berbagai lapak.

Akhirnya setelah beberapa kali survey Om Djumbo memilih alat penghemat listrik merk Power Plus dengan alasan selain karena desainnya yang compact juga produk ini mudah dipasang karena tinggal dicolokin saja di terminal tanpa harus membongkar instalasi listrik yang ada di rumah.

Power Plus (Bukalapak)

Tak lupa sebelum memutuskan untuk membeli yang merk Power Plus, kami survey dulu pelapak yang menjual alat penghemat listrik merk Power Plus ini dengan harga yang paling murah.

Dan setelah ketemu barang yang cocok lanjut deh konfirmasi bayar dengan KK dan akhirnya bungkus. Kebetulan waktu itu lapak yang Om Djumbo pilih sedang memberikan diskon sebesar 10%, waah tambah cocok niih.... 

produk Power Plus yang dipilih

Praktis...... dan semua itu Om Djumbo lakukan di kamar bahkan sambil tiduran. Sungguh teknologi IT yang sangat membantu. 

Thanks God berkat teknologi hidup jadi lebih mudah...

konfrimasi pembayaran

konfirmasi barang telah diterima

Ulasan Produk
Produk alat penghemat listrik ini sebenarnya dalam ilmu kelistrikan termasuk kedalam produk capasitor bank. Fungsi utama kapasitor bank adalah untuk memperbaiki kualitas daya semu / daya reaktif / cos phi yang timbul terutama pada peralatan yang memakai kumparan ketika pertama kali dihidupkan untuk kemudian disimpan menjadi energi listrik dalam bentuk daya reaktif. 

Secara sederhana daya reaktif adalah daya yang dibutuhkan untuk membangkitkan medan magnet di kumparan-kumparan beban induktif.

Contoh produk rumah tangga yang memakai kumparan yang sering menimbulkan daya semu yaitu pompa air, pemanas air, trafo lampu TL (ballast), pesawat televisi, kipas angin, blender, mixer, mesin cuci, Air Conditoner (AC), lemari es (kulkas), mesin jahit listrik, dan lain sebagainya.

Daya semu ini bila boleh Om Djumbo ibaratkan seperti busa dalam sebotol bir. Bila kita membeli 1 botol bir maka mau tidak mau kita juga membeli busa yang ada di dalam bir tersebut padahal busa tersebut tidak dapat digunakan. Busa ini bisa dianalogikan seperti daya semu ini. Dia ada tapi tidak bisa digunakan.

Nah, dengan memperbaiki daya semu dan disimpan menjadi energi listrik di dalam kapasitor bank dalam bentuk daya reaktif ini pada akhirnya akan mengurangi kebutuhan listrik total sehingga secara teori akan terjadi penurunan konsumsi listrik. Well, sort of like that.....

Anyway, dari bungkus produk Power Plus ini terdapat klaim dari produsennya bahwa produknya menjanjikan penghematan sampai dengan 40% dengan usia pakai produk selama 4 tahun. 
Pemakaiannya juga praktis karena tinggal dicolokkan ke terminal terdekat dari meteran PLN

Pengalaman Setelah Memakai Power Plus
Setelah memakai Power Plus selama kurang lebih 2 bulan (s/d akhir Juli 2017) maka setiap pagi setelah bangun tidur kini Om Djumbo punya rutinitas baru yaitu mencatat meteran PLN supaya dapat dianalisa.

Dari data yang Om Djumbo catat didapatkan analisa sebagai berikut :
  1. Pemakaian listrik setelah memakai Power Plus rata-rata sebesar 7 kWh per hari atau TURUN sebesar 30% dari pemakaian semula sebesar 10 kWh per hari
  2. Biaya listrik yang dibutuhkan setiap bulan TURUN menjadi Rp.245.000,- dari semula Rp.350.000,-
  3. Penghematan yang terjadi sebesar Rp.105.000,- per bulan
  4. Terjadi penghematan sekitar 30% dari pemakain kWh per hari, dengan demikian klaim Power Plus dapat menghemat sampai dengan 40% terbukti
  5. Daaaan yang paling penting, investasi untuk membeli Power Plus sebesar Rp.139.500,- ditambah ongkos kirim sehingga total biayanya sebesar Rp.150.700,- dapat kembali setelah 2 (dua) bulan pemakaian produk dari penghematan yang terjadi sebesar Rp.105.000,- per bulan.

Setelah kami memakai Power Plus memang terjadi penghematan konsumsi listrik dan penghematan tagihan listrik. Untuk itu alat penghemat listrik ini sangat kami rekomendasikan untuk Anda yang ingin melakukan penghematan listrik di rumah Anda selain juga sikap cermat dalam menggunakan listrik penting juga untuk dilakukan.

Demikianlah pengalaman Om Djumbo memakai alat penghemat listrik Power Plus yang dapat Om Djumbo bagikan. 

Bagi Anda yang mempunyai pengalaman memakai produk ini atau berencana membeli produk ini atau ada yang ingin Anda tanyakan lebih lanjut, jangan ragu-ragu untuk mengisi kolom komentar.

Terimakasih dan semoga bermanfaat.

Baca juga :

Sunday, 16 July 2017

[GRATIS] PETA NKRI terbaru tahun 2017 format digital pdf

peta NKRI 2017 (dakwatuna)


Pada tanggal 14 Juli 2017 pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Koordinator (Kemenko) bidang Kemaritiman mengeluarkan Peta Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). 

Terdapat beberapa perubahan yang cukup signifikan dalam peta NKRI ini. Berikut wilayah pada Peta NKRI tahun 2017 yang berubah seperti yang dapat Anda simak pada penjelasan sebagai berikut :


perubahan wilayah NKRI (detiknews)

  1. Perbedaan batas laut teritorial terjadi pada perbatasan antara Indonesia, Singapura dan Malaysia tepatnya di Selat Riau. Pada peta sebelumnya tidak ada zona perairan yaitu South Ledge dan Pedra Branca, untuk peta sekarang diberikan zona perairan. Pedra Branca sendiri milik Singapura, sedangkan South Ledge masih negoisasi antara Singapura dan Malaysia. Kedua wilayah itu diberikan alokasi wilayah selebar 500 meter.  

  2. Perbatasan antara Indonesia dan Filipina di Laut Sulawesi, jika sebelumnya ditandai dengan garis putus-putus atau masih klaim. Dalam perubahan ini sudah resmi menjadi wilayah Indonesia karena perjanjian ZTE antara Indonesia dengan Filipina sudah menghasilkan kesepakatan bahkan sudah ratifikasi dengan UU nomor 4 tahun 2017

  3. Batas dengan Palau, di peta sebelumnya batas wilayah masih melengkung dan diberi garis lurus untuk pulai milik Palau. Sekarang menjadi ditarik garis lurus dan ditutup sehingga menekan sampai sekitar 100 mil. Karena batas ZTE (Zona Tangkap Eksklusif) menjadi perairan Indonesia, dua pulau sebelumnya yaitu Karang Helen dan Pulau Tobi diberi ruang 12 nautical mile (zona perairan).

  4. Update atau perubahan penamaan laut, khususnya zona bagian utara Laut Natuna yang kini diberi nama Laut Natuna Utara. Sebelumnya, Laut Natuna hanya berada di bagian dalam garis laut teritorial dan laut kepulauan saja. Hal ini dilakukan mengingat sebelumnya sudah ada kegiatan migas yang menggunakan nama itu, sehingga diharapkan nantinya ada kesamaan penamaan untuk kawasan tersebut.

  5. Selat Malaka wilayah Indonesia, juga terjadi beberapa perubahan dari sisi klaim Indonesia. Jika sebelumnya ZEE (Zona Ekonomi Eksklusif) antara Indonesia dengan Malaysia belum rampung ditetapkan. Pada peta terbaru, Indonesia mengklaim ZEE lebih maju menekan ke daerah Malaysia.

Bagi Anda yang membutuhkan Peta NKRI tahun 2017 dalam bentuk digital, berikut telah Om Djumbo sediakan link download dalam format file pdf.

Selamat menikmati dan semoga bermanfaat.


No ad, no short url, no shit. Just direct link!

Friday, 7 July 2017

[GRATIS] Koleksi 15 Lagu Ulang Tahun yang mungkin Anda butuhkan

http://hpbirthday.net

Momen ulang tahun adalah momen spesial yang datang sekali dalam setahun dan patut dirayakan.

Ketika tiba saatnya untuk merayakan momen yang romantis ini bersama pacar, pasangan ataupun kepada kolega Anda, selain kado dan kejutan yang manis tentu Anda sekalian barangkali membutuhkan lagu yang bertema ulang tahun untuk melengkapi perayaan ulang tahun tersebut.

Apabila Anda sedang mencari atau membutuhkan lagu bertema ulang tahun atau barangkali Anda malah terdampar di blog saya ini, coba deh cek daftar koleksi 15 lagu ulang tahun yang sudah Om Djumbo sediakan dan buruan download melalui tombol download di bagian bawah.

No ad, no short url, no shit. Just direct link!

Star Entertainment - Happy Birthday


Endank Soekamti - Heavy Birthday


Gen Halilintar - Happy Birthday Happy Grateful


Dewa 19 - Selamat Ulang Tahun


Gigi - Selamat Ulang Tahun


JAMRUD - Selamat Ulang Tahun


Kahitna - Selamat Ulang Tahun


KLa Project - Tambah Usia


Lagu Anak - Selamat Ulang Tahun


Ridan (Terbaik) - Selamat Ulang Tahun Akustik


Ten2Five - Happy Birthday


Happy Birthday - Instrumentalia